Sekolah Tinggi Pariwisata AMPTA (STP AMPTA) Yogyakarta melaksanakan kegiatan visitasi akreditasi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) untuk Program Sarjana Program Studi Pariwisata pada 26 s/d 28 Januari 2026. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Meeting Lantai 2 STP AMPTA. Visitasi akreditasi tersebut menghadirkan dua asesor BAN-PT, yaitu Bapak Jacob Ganef Pah, Drs., MT. dan Bapak Maman Lukman Supardi, Drs., M.Pd. Kehadiran kedua asesor ini bertujuan untuk melakukan penilaian dan verifikasi secara langsung terhadap mutu penyelenggaraan pendidikan di Program Studi Pariwisata STP AMPTA.
Selama tiga hari pelaksanaan, para asesor melakukan evaluasi menyeluruh terhadap berbagai aspek, meliputi tata kelola program studi, kurikulum, proses pembelajaran, kualitas dosen dan tenaga kependidikan, sarana dan prasarana, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, kerja sama, serta capaian dan kompetensi lulusan. Kegiatan ini juga turut melibatkan pimpinan STP AMPTA, Bapak Drs. Prihatno, M.M., beserta jajaran, Ketua Program Studi Pariwisata, Bapak Fian Damasdino, S.IP., M.Sc., beserta rekan-rekan dosen Program Studi Pariwisata, tenaga kependidikan, mahasiswa/i, alumni, serta pengguna lulusan. Melalui pelaksanaan visitasi akreditasi ini, STP AMPTA berharap dapat memperoleh hasil akreditasi yang optimal serta semakin memperkuat eksistensinya sebagai perguruan tinggi pariwisata yang unggul, profesional, dan berdaya saing di tingkat nasional.

wamen bp2mi sambangi sekolah tinggi pariwisata ampta yogyakarta, bahas perlindungan dan peluang kerja lulusan
Read Moresemarak dies natalis ke-39 stp ampta, harmoni prestasi dan kepedulian sosial
Read Moreguna perluas wawasan dan karier, stp ampta yogyakarta menyambut hangat rombongan siswa jurusan kuliner smk muhammadiyah 4 boyolali
Read Moreperkuat mutu pendidikan, politeknik negeri padang lakukan studi banding ke stp ampta
Read Morestp ampta perkuat aksi magang, upw resmi gandeng pt arena wisata mandiri
Read Morebukan cuma malioboro, ini 5 spot hidden gem jogja buat liburan santai
Read Moremasa depan jogja: bagaimana mahasiswa pariwisata bisa terlibat dalam tren wisata berkelanjutan
Read Moremahasiswa pariwisata harus tahu! ini alasan table manner jadi bagian penting pembelajaran
Read Moremengapa industri perhotelan percaya pada lulusan ampta?
Read Morelulusan pariwisata bisa jadi apa? ini prospek karier yang menjanjikan!
Read More